Apa itu i saku? Aplikasi i Saku adalah dompet digitalnya perusahan indomaret. Tentunya inovasi ini tercipta untuk mempermudah pelanggan bertransaksi dalam non tunai atau tanpa uang cash.
Nyatanya, meski aplikasi i saku merupakan masuk dalam salim group lebih tepatnya di bawah naungan perusaan indoritel. Namun dompet digital i saku tidak hanya di peruntukan khusus di gerai indomaret saja, bisa juga di pakai untuk transaksi dimanapun layaknya dompet digital lain.
Penawaran menarik selalu diberikan kepada pelanggan untuk menarik perhatian. Indomaret bahkan telah menyediakan i saku dengan berbagai kemudahan agar bisa digunakan untuk berbelanja secara praktis. Maka dari itu, yuk kita ketahui apa itu aplikasi i saku dan cara menggunakan i saku di indomaret sebagai berikut.
Aplikasi I Saku
Seiring dengan perkembangan teknologi di zaman sekarang, layanan uang elektronik semakin banyak diminati oleh berbagai kalangan.

Pasalnya, aplikasi i saku merupakan salah satu merek layanan uang elektronik dari PT Inti Dunia Sukses untuk melakukan transaksi keuangan melalui smartphone. Dengan layanan uang elektronik ini, anda bisa melakukan cash in, purchase, cash out dan transfer.
Seperti umumnya, layanan uang elektronik i saku pada dasarnya bisa digunakan untuk berbelanja ke berbagai minimarket yang telah menjalin kerjasama. Salah satunya adalah bisa di indomaret terdekat 24 jam.
Kepoin Yuk: Cara Mengisi Saldo Dana di ATM, Indomaret dan Alfamart
Sehingga anda bisa bebas berbelanja berbagai kebutuhan tanpa perlu repot membawa uang tunai yang dapat membuat dompet terlihat lebih tebal.
Mengenal Aplikasi i Saku Dan Manfaatnya
Dengan mengetahui cara menggunakan i saku indomaret maupun di gerai lainya untuk bertransaksi, anda bisa melakukan kegiatan belanja dengan lebih mudah dan hemat.
Pembayaran belanja bisa dilakukan dengan fasilitas token dan kode OTP. Menariknya, anda bisa mendapatkan penawaran berbagai promo dan diskon yang bisa didapatkan langsung dari aplikasi i saku.
Kepoin Yuk: Cara Pembayaran Shopee Lewat Indomaret Dengan Mesin i-Kios
Manfaat lain yang bisa anda dapatkan dengan menggunakan i saku adalah keamanan. Pasalnya, aplikasi yang telah mendapatkan izin dari Bank Indonesia bisa menjamin keamanan uang anda.
Sehingga anda tak perlu khawatir jika ingin mengisi saldo i saku dengan jumlah nominal besar agar bisa digunakan. Terlebih lagi saldo bisa diuangkan dengan cara tarik tunai isaku di indomaret bahkan di mesin atm tanpa harus memakai kartu.
Ketentuan penggunaan i saku
Sebelum anda mencari tahu lebih lanjut terkait cara menggunakan aplikasi i saku di Indomaret, alangkah baiknya jika anda sudah memenuhi persyaratan penggunaan dompet digital ini.
- Download aplikasi i saku
Pastinya, layanan uang elektronik dari i saku bisa digunakan ketika anda sudah memiliki aplikasi dan melakukan daftar isaku. - Top Up i saku
Selanjutnya, pastikan anda sudah mengisi saldo agar aplikasi bisa digunakan.
Layanan dompet digital i saku umumnya bisa diisi saldo dengan mendatangi semua toko indomaret atau ceriamart. Anda bisa mengisi uang elektronik ini dengan menyampaikan keperluan kepada kasir dan menyerahkan sejumlah uang yang diinginkan.
Pihak indomaret bahkan menyediakan layanan full service apabila anda ingin mengetahui informasi lebih lengkap tentang i saku. Contohnya seperti cara transfer isaku ke rekening bank.
Jika proses registrasi sudah selesai dan nominal saldo telah diisi, anda bisa melakukan berbagai transaksi menggunakan aplikasi i saku.
Cara Menggunakan I Saku Indomaret
Penggunaan i saku di indomaret seperti penggunaan jenis layanan uang elektronik yang dihadirkan umumnya sebagai berikut.
- Pilih produk
Langkah pertama, kujungi toko indomaret terdekat lalu ambil barang sesuai apa yang di butuhkan. - Pilih Pembayaran Dengan i saku
Kemudian, lakukan pembayaran di kasir dengan meminta transaksi memakai dompet digital i saku. - Membuka E-wallet i Saku
Untuk memulai transaki silahkan buka I Saku yang sudah terinstal - Klik Menu Belanja
Pilihlah menu belanja yang terdapat pada halaman utama. - Pilih Metode Belanja
Setelah itu, pilih metode belanja yang anda butuhkan dengan klik Token. Tunggulah aplikasi beralih ke halaman selanjutnya hingga anda menemui tombol meminta token dan klik. - Masukan PIN
Selanjutnya, masukkan PIN akun i saku yang anda miliki lalu klik Ok.
Tunggulah aplikasi berproses hingga memunculkan angka token dan kode batang (barcode). Jika sudah muncul, berikan ponsel anda ke kasir untuk melakukan pembayaran agar bisa langsung diproses hingga transaksi sukses.
Baca juga: Cara Bayar Cicilan Motor Di Indomaret
Itulah beberapa hal yang perlu anda ketahui terkait aplikasi i saku mulai dari pengertiannya hingga cara penggunaan. Layanan uang elektronik i saku memang sudah terbukti manfaatnya dalam memberikan kemudahan ketika bertransaksi. Anda tak hanya bisa melakukan transaksi berbelanja di indomaret, transaksi lain berupa penarikan saldo juga bisa dilakukan.