Cara Beli Pulsa Di Aplikasi By U Pakai OVO

Cara beli pulsa di aplikasi by u pakai ovo – prosesnya tidak berbeda jauh dengan metode pembayaran isi pulsa di aplikasi ovo menggunakan e-wallet dana, shopeepay, linkaja, gopay.

Jadi, pengguna hanya perlu memilih e-wallet ovo sebagai metode pembayaran isi pulsa di aplikasi by U. Setelah itu masukkan no HP yang terdaftar pada akun OVO, lalu lanjut buka aplikasi ovo dan konfirmasi pembayaran di aplikasi ovo untuk membayar tagihan by U.

Cara-beli-pulsa-di-aplikasi-by-u-pakai-ovo
Cara beli pulsa di aplikasi by u pakai ovo

Dengan memilih ovo untuk bayar isi pulsa di aplikasi by u, tentu memiliki kelebihan tersendiri. Tidak lain, jika memilih metode transfer virtual account bank, minimal isi pulsa di aplikasi by 10.000. Sedangkan bila menggunakan pembayaran ovo di aplikasi by u, dapat memilih nominal isi pulsa 5.000.

Adapun selengkapnya proses beli pulsa by u di aplikasi by.u pakai e-wallet ovo, yuk simak penjelasannya sampai selesai.

Cara Beli Pulsa Di Aplikasi By U Pakai OVO

Langkah pertama yang perlu kamu lakukan, adalah login ke aplikasi by U menggunakan metode yang di pilih saat proses aktivasi kartu by.U.

Setelah berhasil login ke aplikasi by.U, ikuti detail langkah – langkah cara beli pulsa di aplikasi by u pakai ovo dibawah ini:

  1. Buka & Login ke Aplikasi By U
    Langkah pertama, buka dan login ke aplikasi by u di handphone kamu.
Buka-&-Login-ke-Aplikasi-By-U
  1. Beli Pulsa
    Kemudian pada halaman U-Plan aplikasi by u, pilih tranaksi Beli Pulsa.
Beli-Pulsa-By-U-Pakai-Aplikasi-By-U
  1. Pilih Nominal Isi Pulsa
    Lalu pilih nominal isi pulsa yang akan dibeli di aplikasi by U dengan minimal 5.000 dan maksimal per transaksi 500.000.
Pilih-Nominal-Isi-Pulsa-Di-Aplikasi-By-U-Yang-Akan-di-bayar-pakai-ovo
  1. OVO
    Sekarang pilih metode pembayaran beli pulsa di aplikasi by.U pakai e-wallet OVO. Jika sudah, klik “Lanjutkan Pembayaran”.
pilih-metode-pembayaran-beli-pulsa-di-aplikasi-by.U-pakai-OVO
  1. Masukkan Nomor HP OVO
    Setelah itu, masukkan nomor handphone OVO yang akan digunakan untuk membayar isi pulsa di aplikasi by U. Apabila sudah, klik “Kirim”.
masukkan-nomor-handphone-OVO-yang-akan-digunakan-untuk-membayar-isi-pulsa-di-aplikasi-by-U
  1. Buka Aplikasi OVO
    Langkah selanjutnya buka aplikasi ovo di handphone kamu.
Buka-Aplikasi-OVO
  1. Konfirmasi Pembayaran
    Setelah berhasil masuk ke aplikasi ovo, secara otomatis akan tampil tagihan dari by U. Silahkan konfirmasi dengan menekan “Bayar”, untuk melanjutkan membayar pembelian pulsa di aplikasi by.U pakai OVO.
Konfirmasi-Pembayaran-Isi-Pulsa-By-U-di-Aplikasi-By-U-pakai-OVO
  1. Berhasil
    Proses cara membeli pulsa di aplikasi by u menggunakan metode pembayaran e-wallet OVO berhasil.
Proses-Cara-beli-pulsa-di-aplikasi-by-u-pakai-ovo-Berhasil

Itulah proses lengkap cara membeli pulsa by.u secara langsung dari aplikasi by.U dengan memilih ovo sebagai metode pembayaran. Sangat mudah bukan? Paling penting, pastikan saja saldo ovo mencukupi untuk membayar tagihan isi pulsa dari aplikasi by.U.

Keuntungan Beli Pulsa Di Aplikasi By.U Pakai OVO

  • Minimal Isi Pulsa 5000
    Dengan menggunakan dompet digital ovo untuk membayar isi pulsa di aplikasi by u, maka kamu dapat memilih pembelian pulsa dengan nominal paling kecil 5000.
  • Gratis Biaya Admin
    Kemudian keuntungan saat memilih metode pembayaran isi pulsa di aplikasi by u pakai e-wallet ovo adalah gratis biaya admin.
  • Praktis
    Dibandingkan melalui outlet indomaret, alfamart, digipos dan metode offline lainnya, pastinya isi pulsa di aplikasi by.U bayar pakai ovo akan semakin praktis & menghemat waktu.

Penutup

Adanya pilihan metode pembayaran isi pulsa di aplikasi by.u pakai ovo, tentu dapat menjadi pilihan bagi yang menginginkan secara online. Apalagi tanpa adanya biaya admin, pastinya menguntungkan kita.

Baca juga:

Begitulah postingan artikel dari hppintar.com mengenai cara membeli pulsa di aplikasi by u pakai ovo terbaru 2023, semoga bermanfaat.